Dandim 0111/Bireuen Hadiri Ziarah Nasional Makam Pahlawan Kolonel Husein Yusuf Dalam Rangka HUT Kemerderkaan RI Ke-77

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

Dandim 0111/Bireuen Hadiri Ziarah Nasional Makam Pahlawan Kolonel Husein Yusuf Dalam Rangka HUT Kemerderkaan RI Ke-77

8/16/2022

Peunawa.com
Bireuen-Komandan Kodim 0111/Bireuen Letnan Kolonel Inf M. Ali Akbar, S.I.P bersama Ketua Persit KCK Cabang XXXIV Kodim 0111 Ny. Ria Ali Akbar dan Jajaran Kodim 0111/Bireuem menghadiri kegiatan upacara ziarah nasional makam Pahlawan Kolonel Husen Yusuf dalam rangka HUT Kemerdekaan RI Ke -77 bertempat di Desa. Geulumpang Payong, Kecamatan Jeumpa, Kabupaten Bireuen,Selasa (16/08/2022).

Kegiatan yang dihadiri lebih kuranh 100 Orang turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Pj Bupati Bireuen, Dr Aulia Sofyan, S.Sos .M.Si , Kapolres Bireuen AKBP Mike Hardy Wirapraja, S.IK. M.H, Kasdim 0111 / Bireuen a.n. mayor Arh R Samosir, Ketua DPRK Bireuen, Rusydin Mukhar S.Sos, Kajari Bireuen , M. Farid Rumdana, SH. MH, Sekdakab Bireuen,Ir. Ibrahim M.Si, Kepala pengadilan Bireuen, Teuku Almaydan, SH, MH, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan WH, Khairullah Abet, SE, Jajaran Kepala Dinas Kab .Bireuen, Para Perwira Kodim 0111/Bireuen,Para Perwira Polres Bireuen,Perwakilan  Persit Kodim 0111 / Bireuen,Perwakilan  Bhayangkari Polres Bireuen dan para wartawan media cetak elektronik dan online.

Pada kesempatan tersebut Dandim Letkol Inf. M Ali Akbar, S.I.P mengatakan, salah satu di antara kegiatan yang bisa dilakukan untuk memperingati HUT RI Ke 77, yakni melakukan ziarah kubur dan tabur bunga ke makam pahlawan.

Pelaksanaan ziarah di Makam Pahlawan ini dilaksanakan selain untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia dan mengenang jasa para Pahlawan yang telah gugur, serta untuk menumbuhkan nilai Kepahlawanan sebagai modal sosial untuk kemudian di implementasikan kedalam semangat kepahlawanan seperti cintai tanah air, rela berkorban, pantang menyerah.

Disamping itu juga tujuan melakukan ziarah kubur ke makam pahlawan adalah untuk mendoakan para pahlawan yang dulunya gugur dalam membela Bangsa dan Negara. Juga untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjasa kepada Negara,” sebut Letkol M Ali Akbar,S.I.P

“Kita harapkan kegiatan ziarah kubur dan tabur bunga seperti ini bisa terlaksana setiap tahunnya,” tutup Dandim 0111/Bireuen.(*)