Sambut HUT RI Ke-76, MIN 14 Bireuen Gelar Lomba

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

Sambut HUT RI Ke-76, MIN 14 Bireuen Gelar Lomba

8/16/2021

Peunawa.com l Bireuen - Dalam rangka menyambut HUT RI ke 76, MIN 14 Bireuen (dulu bernama MIN Peulimbang) mengadakan sejumlah lomba agustusan untuk murid.

Lomba lomba tersebut dilaksanakan mulai Kamis (12/8) sampai Sabtu (14/8).

"Lomba ini kami buat dalam dua kategori, kelas rendah dan kelas tinggi," kata Fauzan MPd, kepala MIN 14 Bireuen pada media ini.

Ia merincikan, untuk murid kelas tinggi (kelas 4, 5 dan 6) ada dua lomba, persatuan baris berbaris (pbb) dan lomba menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Untuk murid kelas rendah (kelas 1, 2.dan 3) juga dibuatkan lomba hiburan, seperti lomba makan kerupuk dan lomba bawa kelereng.

Pria yang aktif di cabang olahraga muaythai baik ditingkat Kabupaten maupun tingkat provinsi menjelaskan, lomba Agustusan dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan semangat kedisiplinan anak didik, kekompakan dan semangat dalam berkompetisi.

Fauzan menambahkan, MIN 14 Bireuen kini sedang berbenah menuju madrasah berkembang, unggul dalam bidang olahraga dan pengetahuan.

meski letaknya jauh dari ibukota kabupaten, madrasah ini mulai kebanjiran murid baru.

Bahkan untuk tahun ajaran 2021-2022 panitia penerimaan murid baru terpaksa menolak puluhan pendaftar lantaran keterbatasan ruang belajar yang tersedia.

Ditempat yang sama, ketua panitia Soni Mulkham didampingi Saiful Bahri dan Yusrizal menuturkan, murid-murid sangat antusias mengikuti lomba.

"Ide kegiatan ini berasal dari dari para guru, lalu disambut baik oleh bapak kepala, murid juga senang, gembira mengikutinya" kata Soni Mulkham.

Semangat murid dalam mengikuti lomba terbukti dengan membludaknya pendaftaran calon peserta.

"Terlaksananya acara ini juga tidak lepas dari andil dewan guru," pungkasnya. []

Laporan: Fahrol