HMI Cabang Bireuen Serahkan Piagam Penghargaan Untuk Direktur RS Fauziah

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

HMI Cabang Bireuen Serahkan Piagam Penghargaan Untuk Direktur RS Fauziah

12/01/2023

Bireuen l Peunawa.com - Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamat Organisasi (HMI MPO) Cabang Bireuen memberikan piagam penghargaan serta apresiasi kepada Direktur Rumah Sakit Umum (RSUD) dr Fauziah Kabupaten Bireuen untuk dr. Amir Addani, M.Kes atas kesuksesannya dalam memimpin Rumah Sakit Kebanggaan masyarakat Bireuen. 

"Kami menyampaikan apresiasi yang untuk Direktur atas keberhasilannya dalam memimpin dan menata Rumah Sakit kebanggaan masyarakat kabupaten Bireuen. Ujar M Azizul selaku Ketua Umum HMI MPO Bireuen saat dimintai keterangan oleh pihak media, Jum'at (1/12/2023).

Disebutkannya, tentu ini bukan suatu hal yang mudah bagi Seorang Direktur dalam tahapan proses penyusunan tata kelola yang baik di lingkup Rumah Sakit Umum dr Fauziah Kabupaten Bireuen. 

"Apresiasi yang kami berikan hari ini bukan secara spontan, tetapi ini adalah hasil dari pengajian dan diskusi yang matang di kepengurusan HMI cabang Bireuen, dengan beberapa pertimbangan, yang salah satu diantaranya menata sistem kelola dan manajemen di Rumah Sakit.

Sehingga kami mengambil kesimpulan untuk memberikan apresiasi kepada Bapak Direktur RSUD dr Fauziah Bireuen yang telah bekerja keras dari sejak pertama dilantik menjadi Direktur pada bulan februari tahun 2020, sehingga menghasilkan sebuah hasil yang maksimal seperti yang disaksikan bersama,"imbuhnya.

Ia berharap kepada masyarakat untuk tidak terpengaruh dengan isu-isu yang berkembang dikalangan masyarakat yang kurang tepat dalam beberapa hari ini.

"Kami dari HMI tadi turun kelapangan dan berjumpa langsung dengan bapak dr. Amir Addani yang merupakan direktur Rumah sakit tersebut untuk mengecek dan konfirmasi perihal yang beredar dan bisa kami pastikan dirumah sakit tersebut pelayanan berjalan sebagai mana mestinya."

"Kami juga menghimbau kepada Masyarakat untuk berpikir dengan bijak dalam menilai sesuatu persoalan yang terjadi, mari kita gunakan pikiran yang tenang dan hati yang bersih dalam mengambil keputusan. Tutup Azizul.(*)