KIP Bireuen Tetapkan 40 Anggota DPRK Terpilih

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

KIP Bireuen Tetapkan 40 Anggota DPRK Terpilih

5/02/2024

Para Komisioner Memimpin Rapat Pleno penetapan Anggota DPRK Bireuen Terpilih Periode 2024-2029.

Bireuen l Peunawa.com - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Bireuen telah menetapkan anggota Dewan Perwakilan rakyat Kabupaten (DPRK) Yang Terpilih Periode 2024 – 2029, Melalui rapat pleno, Kamis, 02 Mei 2024.

Rapat Pleno penetapan Anggota DPRK Terpilih Tahun 2024 di pimpin langsung oleh Lima Komisioner KIP Bireuen, Saiful Hadi, Safrizal, Darmawan, Muhammad Abral, dan Izzudin Tidak bisa mengikuti Rapat Pleno karena masih berada di jakarta untuk mengikuti PHPU.

Turut hadir pada penetapan Anggota DPRK Bireuen Terpilih, PJ Bupati yang diwakili oleh Asisten l Mulyadi, MM, Ketua Panwaslih, Ketua partai dan para tamu lainnya 

Berikut daftar nama nama Anggota DPRK Terpilih Periode 2024-2029 Sesuai Dapil Masing-Masing.

Dapil 1 ( Kota Juang dan Kuala)

1. Muhammad Arief (PKB),
2. Muhammad Amin (Golkar),
3. Husnidar Muhammad (Golkar).
4. Hj Rosnani Apt (NasDem),
5. Yusriadi SH (PKS)
6. Tgk Amryadi (PA).

Dapil  2 (Peusangan, Peusangan Siblah Krueng, Peusangan Selatan dan Jangka)

1. Juniadi SH (Golkar),
2. Nanda Ricky SPd (PKB)
3. Saifannur SP (PKB),
4. Jasman SE (Demokrat),
5. H Fajri Fauzan (Golkar),
6. Fadhli SPd (NasDem),
7. Zulfahmi MT (PKS).
8. Murdani Banta Ali (PPP),
9. M Yunus S Sos (PA),
10. Tgk Ismayadi (PAS Aceh).

Dapil 3 (Makmur, Kutablang dan Gandapura)

1. Surya Dharma  SH (PKB),
2. Hidayatus Siddiq SPd MM (Golkar),
3. Multazami (PNA),
4. Samsul Admi (PA),
5. Dr Athaillah M Saleh MA (PPP)
6. Syahrizal SP (PKS).

Dapil 4 (Samalanga, Simpang Mamplam dan Pandrah)

1. Ismail (PKB),
2. Syauqi Futaqi (Golkar),
3. H Jamaluddin (NasDem),
4. Sayuti (Demokrat),
5. Muslem Abdullah (PA)
6. Tgk M Jafar (PAS Aceh).

Dapil 5 (Jeunieb, Peulimbang dan Peudada)

1. M Niyanusi (PKB),
2. Taufiq Ridha (Golkar),
3. Ir Zainal Abidin (Nasdem),
4. Surya Yunus (PAN)
5. Syibran Malasyi (PA)
6. Tgk Razali Nurdin (PAS Aceh).

Dapil 6 (Juli dan Jeumpa)

1. Adnen Nurdin (PKB),
2. Nova SE MM (Golkar),
3. Rosmawati (Golkar),
4. Al Azhar (Nasdem),
5. Hasanuddin (PKS)
6. Sufyanur (PA).

Dari hasil Penetapan Anggota DPRK Bireuen Terpilih Periode 2024-2029, Partai Golkar Meraih sembilan kursi, PKB tujuh kursi, dan Partai Aceh (Parlok) enam kursi.(*)