Kapolres Bireuen Salurkan Bantuan Beras Bagi Juru Parkir hingga Tukang Becak

Pasang Iklan Anda disini

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

Kapolres Bireuen Salurkan Bantuan Beras Bagi Juru Parkir hingga Tukang Becak

10/28/2022

Dalam rangka menyambut Hut Humas Polri ke 71,Polres Bireuen melaksanakan Kegiatan Bakti Sosial dengan Masyarakat 

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolres Bireuen AKBP Mike Hardy Wirapraja, S.I.K., M.H. bertempat di Mapolres Bireuen, Jumat (28/10)

Bantuan berupa satu sak Beras, Kapolres serahkan bagi Juru Parkir, Ojek, Tukang Becak dan Petugas Kebersihan

Kapolres mengatakan bakti Sosial  tersebut merupakan rangkaian Kegiatan Hut Humas Polri ke 71

"kegiatan Baksos ini merupakan agenda Hut Humas Polri ke 71, Kami berharap ini bisa membantu saudara - saudara kita untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari" terang AKBP Mike

Bakti Sosial dalam rangka Hut Humas Polri ke 71 juga dilaksanakan oleh Jajaran Polsek, untuk masyarakat kurang mampu, anak yatim dan sakit menahun.