Beberapa Kali Listrik Padam, Muzirul Sebut PLN Wilayah Aceh Tidak Sigap Siaga

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

Beberapa Kali Listrik Padam, Muzirul Sebut PLN Wilayah Aceh Tidak Sigap Siaga

9/16/2021

Banda Aceh - Listrik di Banda Aceh sempat terjadi padam beberapa kali, hal itu terjadi pada sore hingga usai magrib tadi, sempat terlihat beberapa wilayah Banda Aceh dan Aceh Besar gelap gulita, tidak seperti biasanya, kali ini lampu terlihat padam hidup,  yang tentunya dapat menganggu alat elektronik dan perekonomian warga, aktivis Aceh pun yang juga merupakan kader Sekolah Pemimpin Muda Aceh Muzirul Qadhi memberikan kritikan nya kepada PLN Wilayah Aceh Kamis, 16/09/2021.

Muzir mejelaskan bahwa ternyata sampai hari ini kondisi listrik di Aceh belum juga tuntas, padahal masalah ini sudah bertahun-tahun kenapa pihak PLN Aceh tidak sigap siaga, tanya Muzir

Apalagi kata Muzir kondisi itu terjadi di saat bapak Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo sedang berkunjung ke Aceh, tentu ini kata Muzir menjadi sebuah catatan bagi PLN Aceh bahwa upaya dalam menyelesaikan persoalan listrik ini belum begitu baik.

Di Aceh sendiri sudah banyak kita lihat gardu dan pembangkit listrik, baik yang sudah beroperasi maupun yang sedang proses, tapi kata Muzir rasa rasanya sama saja seperti tahun tahun sebelumnya, Muzir juga melihat energi listrik Aceh masih di bantu oleh Sumatera Utara, padahal kata Muzir Aceh Aceh sudah layak mandiri dalam perkara energi, banyak potensi listrik ada di Aceh yang sebenarnya dapat di kembangkan dengan serius. 

Muzir juga menambahkan jangan persoalan listrik padam baik itu akibat pohon tumbang atau gangguan lainnya menjadi alasan, apalagi alasannya untuk terkadang tidak masuk akal. Di era modern dan serba canggih ini kita di tuntut untuk harus kreatif dan inovatif, PLN Aceh harus berbenah memperbaiki arus dan sistem energi listrik di Aceh, memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

" Kita lihat di pantai barat selatan Aceh sering terjadi padam listrik, ada yang tumbang pohon ada yang akibat gangguan, harus nya ada pembenahan lah, bila perlu kabel listrik tersebut jangan lagi bergantungan di atas tapi jalur dalam tanah" pungkas Muzir 

Namun demikian Muzir berharap PLN Wilayah Aceh, aktif dan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, menjadi pelita di saat gelap maupun terang. Tutup Muzir,

Laporan : Munzir 
Editor: Redaksi