Dandim 0111/Bireuen Bersama Forkopimda Lakukan Safari Ramadhan Di Kec. Samalanga

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

Dandim 0111/Bireuen Bersama Forkopimda Lakukan Safari Ramadhan Di Kec. Samalanga

4/06/2022

Peunawa.com
Bireuen, - Dandim 0111/Bireuen Letkol Inf M. Ali Akbar, S.I.P menghadiri Kegiatan Safari Ramadhan 1443 H Tahun 2022 bersama Forkopimda Kabupaten Bireuen yang dipimpin langsung Bapak Bupati Bireuen beserta rombongan, kegiatan yang dilaksanakan di Masjid Besar Samalanga Desa Keude Aceh Kec. Samalanga Kab. Bireuen, Selasa (05/04/2022).

Dalam rangkaian acara tersebut Rombongan  Safari Ramadhan Forkopimda Kab. Bireuen  beserta rombongan tiba di Mesjid Besar Samalanga dan di sambut langsung oleh Muspika Kec. Samalanga dan tokoh masyarakat setempat.

Untuk kegiatan safari Ramadhan yang dilaksanakan Bupati Bireuen beserta rombongan menyerahkan santunan kepada puluhan  anak yatim di seputaran  Kec. Samalanga dan dilanjutkan dengan Buka Puasa bersama serta melaksanakan Shalat Magrib berjamaah di Masjid Besar Samalanga.

Rombongan Safari Ramadhan Forkopimda melaksanakan Shalat isya' dan dilanjutkan dengan kata sambutan dan penyerahan bantuan cinderamata berupa bantuan pemeliharaan Masjid dan peralatan Masjid yaitu berupa ambal dan sajadah dari ketua Tim Safari Ramadhan  secara simbolis diberikan oleh Bpk  Bupati Bireuen Dr .H.Muzakkar A Gani,SH, M.Si.

Adapun sambutan dalam Safari Ramadhan kali ini disampaikan oleh Bupati Bireuen yang isinya antara lain ucapan syukur ke hadirat Allah SWT, karena atas segala rahmat dan karunia-Nya, sehingga pada malam ini, kita masih diberikan kekuatan, kesehatan dan kesempatan untuk dapat melaksanakan Shalat Isya' dan Shalat Tarawih secara berjamaah dalam rangka Safari Ramadhan ini 

Kepada  seluruh masyarakat untuk  dapat menghidupkan kembali suasana mesjid, meunasah dan mushalla yang ada di gampong-gampong seperti shalat fardu 5 waktu berjamaah, shalat tarawih dan hal keagamaan lainnya selama bulan Ramadhan," pungkasnya.

Setelah sambutan dari Bupati kegiatan dilanjutkan dengan Pelaksanaan Ceramah/tausyiah singkat yang disampaikan oleh Tgk. Muhammad hafiq, S.sy, setelah selesai seluruhnya melaksanakan Shalat Tarawih dan Witir berjamaah yang di Imami oleh Tgk. Razali Ismail.

Kegiatan safari Ramadhan merupakan giat rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Forkopimda Kab. Bireuen dan dalam pelaksanaan syafari Ramadhan 1443 H Tahun 2022 tetap memperhatikan dan mengedepankan protokol kesehatan.