Perbaiki Jalan Rusak, Tokoh Masyarakat Matangkuli Apresiasi Pj Bupati Aceh Utara

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

Perbaiki Jalan Rusak, Tokoh Masyarakat Matangkuli Apresiasi Pj Bupati Aceh Utara

5/21/2023


Aceh Utara - Salah seorang tokoh masyarakat di Matangkuli menghaturkan rasa terimakasih dan mengapresiasi Pj Bupati Aceh Utara Azwardi, AP., M.SI, yang telah melakukan perbaikan jalan rusak di wilayah Kecamatan Matangkuli. 

"Kami masyarakat Matangkuli khususnya mengucapkan terimakasih kepada Pak Azwardi Abdullah sebagai Pj Bupati Aceh Utara yang dapat memahami kesulitan kami akibat jalan yang rusak karena sangat menggangu aktifitas masyarakat," kata H. Husen salah satu tokoh masyarakat di Matangkuli dalam keterangan tertulis diterima media ini, Minggu (21/02023). 

Adapun lokasi jalan rusak yang diperbaiki oleh pihak Pemkab Aceh Utara itu, tepatnya di Parang Sikureung, jalan lintas Matangkuli - Tanah Luas terhubung ke jalan Len Eks Exxonmobil yang sering dilalui oleh masyarakat. 

Dalam keterangan itu, H. Husen mengatakan bahwa masyarakat memahami multi permasalahan yang dihadapi dan harus diselesaikan oleh Pj Bupati di Aceh Utara. 

Apalagi di tahun tahun politik, H. Husen juga memahami tentu beban pekerjaan Pj Bupati pun bertambah, namun menurutnya, jalan rusak ini sudah sangat sangat terganggu dan dibutuhkan oleh masyarakat yang sudah lama tak kunjung diperbaiki. 
 
"Tulisan ini sengaja kami sampaikan ke media untuk mewakili segenap masyarakat pengguna jalan tersebut, baik itu warga matangkuli maupun warga lainnya yang menggunakan jalan tersebut sehari hari," imbuhnya. 

Dijelaskannya lebih lanjut, karena jangan terkesan masyarakat hanya memprotes saja, tapi tidak pernah mengapresiasi terhadap kinerja Pemkab Aceh Utara.

"Semoga Pak Bupati terus berbuat dan bekerja untuk kemajuan dan memajukan Aceh Utara, terutama sektor pertanian dan usaha ekonomi mikro masyarakat juga berharap sentuhan dan perhatian khusus karena ini selain membantu masyarakat juga dapat membantu menekan angka inflasi di Aceh Utara," harapnya. 

Selain itu, H. Husen mewakili segenenap masyarakat setempat, mendoakan Pj Bupati Aceh Utara agar selalu sehat dan sukses memimpin Aceh Utara kedepannya. 

"Selamat bekerja Pak Bupati do'a kami untuk kesehatan dan keberhasilan Bapak dalam mengemban amanah sebagai Pj Bupati Aceh Utara hingga tahun 2024," tuturnya. (Murhaban)