Tingkatkan derajat kesehatan, mahasiswa KKN kelompok 232 Unimal Sosialisasi PHBS dan COVID-19

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

Tingkatkan derajat kesehatan, mahasiswa KKN kelompok 232 Unimal Sosialisasi PHBS dan COVID-19

11/05/2021

Peunawa.com l Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok 232 Universitas Malikussaleh melakukan program sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan COVID-19 di SDN 3 Muara Dua pada hari Jumat pukul 08.30 WIB sampai dengan selesai. 

Program kegiatan tersebut dilakukan mengingat keadaan saat ini, dimana semakin tingginya angka kasus COVID-19 serta perlunya menanamkan perilaku hidup bersih dan sehat kepada anak-anak sejak dini, serta menyiptakan lingkungan yang sehat di masa pandemi ini sehingga anak mampu mandiri, mencegah penyakit dan berperan aktif dalam mewujudkan lingkungan yang sehat. Sosialisasi tersebut ditujukan pada siswa/i yang duduk di bangku kelas 2 dan 5.

Kegiatan yang dilakukan mahasiswa KKN tersebut disambut hangat oleh Ibu Ismawati selaku kepala sekolah. “Kami sangat senang dengan kedatangan adik-adik ke sekolah kami. Sebelumnya sekolah kami sudah sering kedatangan mahasiswa, oleh karena itu  adik-adik dapat memasuki kelas lain yang belum pernah mendapat sosialisasi sebelumnya”.

Ketua Kelompok KKN 232,  Muhammad Prauzi Azhari Hutabarat mengatakan, adapun alasan menjalankan program kerja KKN ini karena masih minimnya perhatian PHBS pada siswa SD dan masih perlunya pendampingan bagi adik-adik tersebut untuk tahu bagaimana cara menerapkan PHBS yang baik dan benar di lingkungan sekolah mau pun lingkungan rumah.

Kelompok KKN 232 Unimal juga memasang poster yang berisikan cara Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Gejala COVID-19, serta bagaimana pencegahan COVID-19. Selain itu, mereka juga membagikan masker dan madu untuk memotivasi para siswa dalam menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.

Para mahasiswa juga meletakkan masker dan handsanitizer di beberapa titik di SD tersebut, yaitu di UKS, Kantin, perpustakaan, dan ruang guru agar dapat dimanfaatkan dengan baik oleh sekolah.

“Terima kasih kepada adik-adik KKN sudah datang ke SD ini, semoga sukses selalu”, ungkap Ibu Asmara selaku ketua UKS.

Melalui program ini, mahasiswa KKN kelompok 232 berharap agar anak-anak di SD tersebut dapat menerapkan PHBS dan tindakan pencegahan COVID-19 dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, diharapkan agar siswa/i dapat menjaga diri dari kuman terutama virus untuk diri sendiri maupun orang lain, sehingga muncul kekebalan secara berkelompok atau dikenal dengan Herd Immunity.