Di Jeumpa, HRD Silaturrahmi Dengan Penerima BSPS

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

Di Jeumpa, HRD Silaturrahmi Dengan Penerima BSPS

8/09/2021

H.Ruslan M.Daud,SE (HRD) foto bersama disela sela
Silaturrahminya Ke Kecamatan Jeumpa, (Foto:Mitrainfo


Peunawa.com | BIREUEN -  Anggota DPR RI F-PKB, H.Ruslan M.Daud (HRD) Bersilaturrahmi sekaligus melakukan sosialisasi dengan penerima bedah Rumah Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS), Tahun Anggaran. 2021 Se- Kecamatan Jeumpa, pada Minggu (08/08/2021).

Didalam kesempatannya, HRD sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada warga yang telah berhadir dalam sosialisasi dan silaturrahmi dengan penerima BSPS Se-Kecamatan Jeumpa,Bireuen. 

Dikatakan H.Ruslan M.Daud, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024 merupakan tahapan penting dari Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2005-2025 karena akan mempengaruhi pencapaian target pembangunan dalam RPJPN serta RPJMN 2020-2024 telah mengutamakan Sustainable Development Goals (SDGs).

"Metode Pelaksanaan BSPS merupakan bantuan pemerintah pusat bagi masyarakat berpenghasilan rendah untuk mendorong dan meningkatkan kualitas rumah dan pembangunan baru rumah beserta prasarana,sarana, dan utilitas umum",papar HRD, Anggota Komisi V DPR RI F-PKB Perwakilan Aceh Dapil II.

Mengutip Mitrainfo.com, seorang warga kecamatan Jeumpa, Junaidi Sulaiman Gampong Blang Seunong yang juga penerima bantuan Rumah BSPS  mengatakan kepada Media sangat berterimakasih kepada Anggota DPR RI F-PKB, H.Ruslan M Daud yang telah memberikan bantuan Bedah Rumah bagi kami masyarakat di kecamatan Jeumpa.

"Kami tidak bisa mengatakan terlalu berlebihan,hanya berterimakasih kepadanya, semoga beliau senantiasa Allah berikan kesehatan selalu",ujar Junaidi disela sela Silaturrahmi tersebut dengan HRD.

Dalam kesempatan tersebut turut hadir sejumlah Geuchik dan Mukim, tokoh Masyarakat dalam Kecamatan Jeumpa, Bireuen dan tetap melaksanakan Prokes.(Red)