Merajut Kebersamaan Dalam Ragamnya Perbedaan

Adsense

Peunawa

Iklan Berjalan

Iklan Slide

Merajut Kebersamaan Dalam Ragamnya Perbedaan

8/13/2021

Puisi - Perbedaan adalah anugerah Tuhan
Hormati, hargai tidak bermusuhan
Indahnya dalam keberagaman
Pahami itu agar hidupmu tentram

Perbedaan bukan alat dominasi
Justru alat menciptakan harmoni
Bukan pula untuk sifat tinggi hati
Tetapi rendahlah dan saling berempati

Keberagaman perbedaan adalah rahmat
Janganlah diubah menjadi sebuah laknat
Interaksi, toleransi yang selalu disemat
Agar hidup rukun, damai dan selamat

Karena perbedaan kita ada
Beragam suku, adat, bahasa, agama dan budaya
Dibawah naungan Bhinneka Tunggal Ika
Tumbuh subur, berkilau laksana intan permata

Wahai para milenial generasi muda
Penerus perjuangan pahlawan bangsa
Pewaris tahta bumi Nusantara dan dunia
Kibarkanlah bendera, Indonesia tangguh, tumbuh dan berjaya !

Penulis : Murhaban, SH (Penyuluh Agama Islam Non PNS KUA Lhoksukon)

Puisi ini diciptakan dalam rangka peringatan HUT ke-76 Kemerdekaan RI pada tahun 2021 dengan tema “Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh”